-->

Lengkap cara memperbaiki kartu memori rusak yang tidak terbaca di hp dan pc dan minta diformat

Lengkap cara memperbaiki kartu memori rusak yang tidak terbaca di hp dan pc dan minta diformat


Mungkin sudah tidak asing lagi bagi temen-temen apa itu kartu memori, yap kartu memori adalah kartu external yang digunakan untuk menambah kapasitas dalam sebuah barang elektronik seperti HP, Kamera, dan lain-lain.



Ada baiknya kita selalu memperhatikan hal sepele yang sering di alami di kartu memori, entah itu adanya virus atau file yang mencurigakan dalam kartu memori. Hal yang sepele " Mengecek isi dari kartu memori " jangan salah langkah itu adalah awal untuk mengantisipasi terjadinya kerusakan pada kartu memori.



Sering banyak kejadian karena kita jarang melakukan pengecekan file-file yang ada di kartu memori sebagai berikut : sd card tidak terdeteksi di hp, sd card terbaca tapi tidak bisa menyimpan, kartu sd rusak minta format dan banyak lagi.



Memperbaiki memori yang rusak 




Untuk mengatasi hal berikut ada baiknya temen-temen selalu menyempatkan untuk mengecek file-file yang ada dalam kartu memori agar tidak mengalami seperti hal-hal yang saya ungkapkan di atas, jikalau temen-temen sekarang sedang mengalami hal tersebut disini saya sudah mengurutkan solusi-solusi berdasarkan jenis-jenis di bawah ini.


Cara memperbaiki sd card yang corrupt



Jika temen-temen mengalami kerusakan memory card seperti memory yang corrupt, keadaan nya tidak bisa di format dan tidak terbaca di HP atau di PC ? nah disini saya akan menjelasakan berikut  tips dan solusi untuk memperbaiki memory card yang rusak corrupt, tidak bisa di format, sd card tiba tiba tidak terbaca dan tidak terditeksi serta mengembalikan data.



Sebelum ke tutorial alangakah baiknya temen-temen sediakan alat-alat dan bahan sebagai berikut :

  • Yang pertama komputer atau laptop
  • Yang kedua tentunya memori card yang rusak nya temen-temen 
  • Download software icare data recovery.

Lengkap cara memperbaiki kartu memori rusak yang tidak terbaca di hp dan pc dan minta diformat


Memperbaiki sd card yang corrupt berbagai jenis HP


Sebenarnya cara ini bisa temen-temen gunakan juga untuk memperbaiki flashdisk juga temen-temen oke langsung saja

  1. Buka software iCare dan lihat terdapat 4 menu dengan fitur masing-masing yang sama, pilihlah Format Recovery
  2. Tunggu Proses perayapan sampai selesai searching semua data memory temen-temen.
  3. Jika proses perayapan sudah, tinggal centang semua data yang ingin temen-temen selamatkan/kembalikan pilih “Save Files”.
  4. Dan selesai.


Cara ini sangat ampuh loh temen-temen dan dijamin pasti berhasil, sejauh ini saya masih melakukan cara untuk memperbaiki sd card yang corrupt.



Sedikit bercerita sedikit nih temen-temen, selama saya memperbaiki problem pada kartu memori seringkali terjadi pada smartphone atau hp tertentu seperti kartu memori tidak terbaca di hp samsung dan  kartu memori tidak terbaca di hp xiaomi. 



Disini saya tidak menyebutkan kedua brand tersebut jelek ada kemungkinan temen-temen kurang hati hati dalam memasang atau menginstal aplikasi, nah untuk berjaga-jaga untuk mencegah hal itu terjadi kalian hanya tinggal memasang aplikasi pembaca memori rusak di smartphone android temen-temen.



Nah sekarang bagaimana kalau tidak bisa menyimpan aplikasi di sd card, adakah cara mengatasi nya ? ada temen-temen langsung saja simak penjelasan dibawah ini temen-temen.


Mengatasi tidak bisa menyimpan aplikasi di sd card



Sebenernya problem ini bisa saya katakan bisa kita paksakan dan bisa kita pasrahkan, maksud di paksakan temen-temen jika ingin bisa menyimpan aplikasi di sd card, kalian harus Root terlebih dahulu smartphone temen-temen, dan maksud saya di pasrahkan itu karena ada beberapa sebab kenapa aplikasi yang temen-temen download tidak bisa di pindah ruang penyimpanan ke kartu memori dikarenakan beberapa hal di antaranya.



Memori Internal Lebih Stabil

Memori internal memiliki ketahanan yang jauh lebih baik dibandingkan memori eksternal. Hal ini menjadi alasan paling logis kenapa aplikasi tidak bisa dipindahkan ke kartu sd. Memori eksternal cenderung lebih mudah rusak, hilang dan sering terjadi eror. Oleh sebab itu pihak developer atau pengembang aplikasi menerapkan peraturan untuk tidak bisa memindahkan aplikasi ke kartu memori.


Kartu SD Card Belum Dipartisi

Nah ada penyebab lain kenapa ada aplikasi yang tidak bisa dipindahkan ke sd card, mungkin karena kartu SD belum dipartisi. Partisi adalah membagi memori menjadi beberapa bagian khusus sehingga ada yang berfungsi sebagai memori internal dan tidak bisa menyimpan aplikasi di sd card.



Nah sekarang yang di pertanyakan apakah bisa dipindahkan apliaksi ke penyimpanan sd card ? Bisa temen-temen silahkan simak penjelasan nya di bawah ini.



Cara Memindahkan Aplikasi yang Tidak Bisa Dipindahkan ke SD Card




1. Lakukan Partisi Kartu SD Card
Dengan melakukan partisi maka masalah tidak bisa memindahkan aplikasi ke sd card ini akan selesai karena memori eksternal sudah dianggap sebagai memori internal. Namun perlu berhati hati, kamu harus bisa memilih memori eksternal yang berkualitas agar tidak mudah rusak.


2. Gunakan Fitur Adoptable Storage
Adoptable storage adalah fitur yang ada pada Android Marshmallow ke atas atau v 5.0. Fitur ini dihadirkan pada beberapa smartphone, jika kamu menggunakan HP Samsung atau OnePlus bisa dilakukan. Tapi untuk smartphone seperti Brand Xiaomi, Asus, Sony, Lenovo, belum diketahui bisa atau tidak nya.


3. Gunakan Aplikasi Pemindah Aplikasi Android
Untuk cara yang ini seperti yang saya bilang di atas, cara ini termasuk kedalam cara pemindahan aplikasi android yang tergolong di paksakan, kenapa karena sebelum temen-temen menginstal aplikasi ini, temen-temen harus root terlebih dahulu smartphone yang temen-temen miliki.



Nah adalagi satu masalah yang sering di alami salah satunya adalah sd card terbaca tapi tidak bisa menyimpan itu kenapa ? Banyak sekali maslah nya temen-temen mungkin itu karena virus, memori nya corrupt, dll. 



Untuk mengatasinya temen-temen tinggal mendownload aplikasi pembersih virus, itu banyak di playstore bisa temen-temen download secara gratis. Namun jika cara ini tidak berhasil maka temen-temen bisa perbaiki di PC dengan cara yang sudah saya sampaikan diatas mengenai Cara memperbaiki sd card yang corrupt, silahkan bisa temen-temen lihat lagi di atas.



Oke selamat mencoba temen-temen jika ada yang tidak dimengerti silahkan temen-temen bisa tanyakan di kolom komentar.

0 Response to "Lengkap cara memperbaiki kartu memori rusak yang tidak terbaca di hp dan pc dan minta diformat"

Post a Comment

dibawah judul posting

KOSONG

KOSONG

Kosong